Trick Sulap Kartu Naik/Muncul Ke Atas dengan Sendirinya (Rissing Card)

trik sulap kartu sederhana rissing card
Trick Sulap Kartu Naik Ke Atas dengan Sendirinya (Rising Card)-Ini adalah salah satu trik sulap kartu,dimana efeknya sebuah kartu dapat muncul sendiri keatas.
Apakah itu istilah dari Rissing Card?  saya akan berbagi sebuah cerita terlebih dahulu kepada semua tentang apa itu Rissing Card. Rissing Card atau yang juga dikenal dengan nama Card Rise, Aerial Cards, atau Obedient Cards merupakan sebuah efek klasik dimana satu atau beberapa kartu pilihan penonton bisa naik ke atas dan keluar dari tumpukan dengan sendirinya. Ada beberapa efek Rissing Card yang menggunakan gimmick atau peralatan khusus dan ada juga efek Rissing Card yang bisa dilakukan tanpa persiapan sebelumnya atau yang disebut dengan impromptu. Menurut sejarah, efek Rissing Card pertama kali dipublikasikan oleh seorang Italia bernama Thomas Garzonus di buku “La Piazza Universale di tutti le professioni” pada tahun 1626. 
Tetapi di dalam buku tersebut tidak dijelaskan metode cara melakukan efek Rissing Card. Penjelasan cara melakukan efek Rissing Card baru muncul di tahun 1634 pada buku yang berjudul “Hocus Pocus Junior”


Nah, kali ini saya akan mengajarkan Anda metode Rissing Card dengan menggunakan gimmick atau peralatan khusus yang bisa Anda buat sendiri dan tentunya sangat mudah dilakukan. Trik berikut ini saya terjemahkan dan saya kembangkan dari buku “Magic – the Complete Course” karya Joshua Jay.
Effect :
Pesulap memberikan satu pak kartu kepada penonton dan meminta penonton untuk mengacaknya dan mengambil satu kartu secara acak. Setelah penonton mengambil sebuah kartu, tumpukan kartu dikembalikan pada pesulap. Pesulap kemudian memberikan sebuah spidol dan meminta penonton untuk menandatangani face atau wajah kartu pilihannya. Dengan demikian kartu tersebut kini resmi menjadi milik penonton dan pesulap mengatakan bahwa kartu tersebut akan menjadi kartu yang menuruti apa kata pemiliknya. Pesulap kemudian meminta penonton untuk memasukkan card pilihannya ke dalam tumpukan, dan pesulap mengacak lagi tumpukan tersebut. Setelah itu pesulap memasukkan kembali tumpukan ke dalam boxnya dan menutup boxnya. Pesulap mengatakan lagi kepada penonton bahwa kartu pilihan penonton tadi sekarang akan menuruti perintah pemiliknya. Pesulap meminta penonton untuk memanggil kartu pilihannya dan memintanya untuk keluar dari box tersebut. Secara mengejutkan tutup box kartu tiba – tiba terbuka dan kartu pilihan penonton keluar dengan sendirinya dari dalam box.
Persiapan :
Peralatan yang Anda butuhkan adalah : Satu pak kartu lengkap dengan boxnya dan sebuah cutter atau gunting atau alat pemotong lainnya dan sebuah spidol.
Cara membuat gimmick:
Keluarkanlah kartu dari dlm box nya, lalu buatlah lubang berbentuk persegi panjang di bagian tengah pada salah satu sisi box seperti pada gambar di bawah ini. Setelah itu masukkan kembali kartu ke dalam box dan Anda siap untuk memainkan trik ini.
Prosedur :
1. Keluarkan kartu dari saku Anda. Ketika mengeluarkan satu pak kartu dari dalam saku Anda, jangan sampai penonton melihat lubang yang ada pada box kartu Anda. Pegang kartu dengan posisi box yang terdapat lubangnya menghadap ke bawah. Kemudian keluarkan kartu dari dalam box dengan cepat setelah itu tutup boxnya dan letakkan box di atas meja dengan posisi yang sama. Intinya, jangan sampai lubang tersebut terlihat oleh penonton. 
2. Berikan tumpukan kartu kepada penonton dan persilahkan penonton untuk memeriksa dan mengacak kartunya. Setelah itu minta penonton untuk mengambil satu kartu secara acak. 
3. Kemudian Anda ambil lagi tumpukannya, lalu berikan spidol kepada penonton dan minta penonton untuk menandatangani face atau wajah kartu pilihannya. 
4. Setelah itu yang Anda harus lakukan adalah meletakkan kartunya kembali ke dalam tumpukan dan melakukan TOP CONTROL, yaitu mengontrol kartu pilihan penonton untuk tetap atau menjadi berada di atas tumpukan. Berikut video tutorial cara melakukan Top Control :
5. Setelah kartu pilihan penonton berada di atas tumpukan, masukkan tumpukan ke dalam box. Dengan posisi kartu pilihan penonton (kartu teratas) tepat berada di depan lubang yang Anda buat, dan jangan sampai penonton melihat lubang tersebut.
6. Tutup boxnya dan pegang box menggunakan tangan kanan atau tangan kiri Anda dengan posisi lubang menghadap ke arah Anda dan sisi lainnya menghadap ke penonton. 
7. Letakkan jari telunjuk Anda pada lubang tersebut, kemudian perlahan Anda dorong kartu teratas (kartu pilihan penonton) ke atas sehingga perlahan akan membuka tutup boxnya dan seolah – olah kartu tersebut naik ke atas dengan sendirinya. 

8. Setelah itu ambil kartu tersebut dan berikan kepada penonton sebagai suvenir, kemudian segera Anda masukkan tumpukan kartu beserta boxnya ke dalam saku Anda.
 
Itulah tadi salah satu dari banyak trik sulap,yaitu Memunculkan Kartu dengan sendirinya (rissing card)